Cinta Ibu Kepada Anaknya

- 2/13/2016
Cinta Ibu Kepada Anaknya
Dalam Islam kedudukan seorang ibu amat dimuliakan, bahkan dikatakan bahwa surga ada dibawah telapak kaki ibu. Bahkan seorang ibu dilebihkan nilai kebaikannya sampai 3 kali dari seorang ayah. Jika demikian, seberapa besar sebenarnya cinta ibu yang diberikan kepada anak-anaknya? Berikut ini pembahasan secara mendetail tentang masalah ini yaitu “Cinta Ibu Kepada Anak nya”.

Manfaat Mengetahui Cinta Seorang Ibu

Kenapa kita harus mengetahui seberapa besar cinta seorang ibu kepada kita? Dengan mengetahui besarnya cinta ibu kepada anaknya, maka akan ada banyak sekali faedah yang akan kita dapatkan. Diantara faidah yang paling utama selain sarana menuntut ilmu, kita akan menjadi lebih sadar akan pentingnya berbakti kepada orang tua kita. Seorang manusia tentu memiliki sifat lupa dan lalai bahkan terhadap hal yang urgen dan benar-benar ia butuhkan. Diantara hal penting tersebut adalah menyadari akan pentingnya menghormati atau menghargai kedua orang tua terutama ibu kita.

Dengan mengetahui betapa besar cinta seorang ibu kepada kita, maka diharapkan akan semakin besar pula rasa cinta kita kepada sosok wanita yang amat berjasa ini. Dengannya kita lebih menghargai segala usahanya dan pengorbanan yang telah ia berikan, lebih berlemah lembut tatkala berinteraksi dengan ibu atau ayah kita dan hal mulia lain terkait berbakti kepada orang tua tentunya.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search